Perangkat yang paling penting dan vital pada komputer salah satunya adalah VGA, kenapa ? karena perangkat komputer tersebut berfungsi untuk memproses grafis yang nantinya akan menjadi output berupa grafis ke perangkat Display ( monitor / LCD ).
VGA ada yang berjenis On-Board yang berarti sudah include dan terpasang ke sebuah mainboardnya. Dan yang lainnya berjenis Card, biasa orang umum menyebutnya VGA Card. Nah logikanya ketika berbicara sebuah Card pasti ada Slot tempat menancapkannya. Slot inilah yang akan saya catat di sini, yaitu Macam-macam Slot VGA pada Mainboard seiring perkembangan.